Blog

Suplemen Probiotik

Salah satu solusi untuk meningkatkan serta menjaga produktivitas ternak yaitu dengan memaksimalkan pasokan nutrien kepada ternak sesuai dengan genetiknya, dengan menambahkan bahan pakan aditif berupa suplemen PROBIOTIK.  Probiotik adalah sebuah preparat produk siap yang mengandungi mikroorganisme yang diketahui jenisnya dan dalam jumlah viable serta memberi manfaat kepada kesehatan makhluk hidup dengan mengubah mikroflora (dengan implantasi atau kolonisasi).

Probiotik merupakan pakan aditif berupa mikroba hidup yang dapat meningkatkan keseimbangan dan fungsi pencernaan hewan inang, memanipulasi mikroflora saluran pencernaan untuk tujuan peningkatan kondisi kesehatan serta meningkatkan produktivitas ternak. Beberapa penelitian menunjukkan, penambahan probiotik mempunyai dampak positif. Salah satunya menyatakan, bahwa banyaknya kandungan mikroorganisme hidup dalam usus ternak dapat memengaruhi metabolisme dalam usus, meningkatkan populasi mikroorganisme yang menguntungkan, sehingga produktivitas ternak lebih baik.

Probiotik merupakan produk yang mengandung mikroorganisme hidup nonpatogen yang ditambahkan ke dalam pakan, yang dapat memengaruhi laju pertumbuhan, efisiensi penggunaan ransum, kecernaan bahan pakan dan kesehatan ternak melalui perbaikan keseimbangan mikroorganisme dalam saluran pencernaan. Beberapa mikroba yang berasal dari saluran pencernaan ternak unggas, terutama pada ayam pedaging dan ayam petelur, telah direkomendasikan oleh beberapa penelitian sebagai sumber probiotik yang dapat dipergunakan untuk meningkatkan pertumbuhan, produksi telur, efisiensi pakan dan menghasilkan produk ternak (daging dan telur) yang rendah kolesterol, serta mengurangi bau kandang.

Beberapa mikroorganisme yang disebut EM/Effective Microorganisms yang banyak diterapkan dalam pertanian dan peternakan antara lain: EM-2, EM-3, EM-4, kultur kapang, kultur mikroba rumen, mikroorganisme yang diklon dengan sel pembentukan hormon. EM-2 ialah campuran lebih dari 80 spesies mikroorganisme. Bentuknya cair dengan pH 7,0 dan disimpan dalam pH 8,5. Jumlah mikroorganisme dalam kultur sangat pada mencapai 109/gr. EM-3 merupakan kultur bakteri yang terdiri dari 95% bakteri fotosintetik yang disimpan pada pH 8,5 dengan jumlah sama dengan EM-2. EM-4 merupakan mikroorganisme yang banyak digunakan bagi peternakan, karena 90% bakteri di dalamnya ialah Lactobacillus Spp. Bakteri lainnya Azotobacter, Clostridia, Enterobacter, Agrobacterium, Erwinia, Pseudomonas, dan mikroorganisme pembentuk asam laktat. Media kulturnya berbentuk cairan dengan pH 4,5. Jumlah mikroorganisme di dalamnya sama dengan EM-2 dan EM-3.

Dalam bidang peternakan, arti probiotik cukup penting karena saat ini sebagian orang takut terhadap makanan yang mengandung kolesterol. Kadar kolesterol biasanya tinggi pada makanan yang kadar lemaknya tinggi. Dengan pemanfaatan probiotik, kini muncul produk ternak seperti telur rendah kolesterol, daging sapi rendah kolesterol, daging broiler bebas residu antibiotik, dan banyak lagi produk lainnya. Selain itu, banyak peternak yang memanfaatkan EM-4 dengan maksud untuk menghilangkan bau dalam kandang, dan ternyata dengan pengamatan sekilas hasilnya cukup memuaskan. Untuk mengurangi keadaan ini memang masih diperlukan penelitian yang intensif, lebih cermat dan dengan data yang terukur.

Dari berbagai hasil penelitian, maka efek probiotik pada ternak secara garis besar adalah :

  1. Meningkatkan laju pertumbuhan ternak ayam potong (Fuller, 1992). Peningkatan laju pertumbuhan ini terjadi dengan menekan jumlah mikroorganisme patogen yang mengganggu pertumbuhan dalam kondisi subklinis. 
  2. Memperbaiki produksi susu secara kualitatif dan kuantitatif (William dan New Bold, 1990). Untuk ini mikroorganisme yang paling baik ialah kapang Saccharomyces cerevisiae dan Aspergillus oryzae. 
  3. Meningkatkan produksi telur baik jumlah maupun berat telurnya (Fuller, 1992). 
  4. Memperbaiki konversi ransum pada ayam yang diberi Enterococcus faecium (Kumprent, dkk. 1984). 
  5. meningkatkan kesehatan ternak (Fuller, 1992).

Read More

Inverter Mesin Penetas dari accu sepeda motor

Bayangkan jika PLN tiba-tiba mati dan anda adalah peternak unggas yang menggunakan mesin penetas? Energi listrik alternatif saat terjadi pemadaman PLN adalah hal yang sangat vital pada saat mengoperasikan mesin penetas.

Kali ini mari kita bahas cara membuat peralatan yang dapat menghasilkan energi listrik alternatif dengan menggunakan aki dengan rangkaian inverter. Sumber listrik alternatif ini dirasa praktis karena hanya memakai accu / aki mobil ataupun sepeda motor yang disambungkan ke rangakaian inverter. Fungsi rangkaian inverter ini adalah untuk mengubah tegangan DC dari aki (accu) menjadi tegangan AC yang akan dipakai untuk menyalakan lampu di dalam mesin penetas sekaligus dapat pula digunakan untuk menyalakan beberapa lampu penerangan di ruangan tempat mesin penetas.

Berikut ini adalah skema Inverter yang berfungsi untuk mengubah tegangan DC ke tegangan AC 220V 200 Watt.



Komponen utama dari rangkaian inverter dc ke ac 220 volt 100 watt di atas adalah IC Mosfet CD4047 yang berfungsi sebagai pembangkit flip-flop untuk menggerakkan atau memicu MOSFET IRF540 secara bergantian yang terpasang pada kumparan primer transformator sehingga menghasilkan tegangan dan daya induksi pada kumparan sekunder. Kecepatan kerja flip-flop sebagai pemicu diatur menggunakan Variable Resistor R6 1K untuk menghasilkan frekuensi sekitar 50Hz sesuai dengan frekuensi jala-jala listrik.

Pada skema rangkaian inverter dc to ac di atas, daya keluaran juga ditentukan oleh arus accu yang digunakan. Dengan arus accu seperti skema di atas dapat dihasilkan daya output lebih dari 100 Watt. Untuk daya keluaran di atas itu (sekitar 200 Watt), dapat digunakan accu yang lebih besar (2 kali) dan menambah transistor MOSFET masing-masing sisi menjadi 2 buah dengan cara paralel dengan menambah juga resistor R3, R4 220 Ohm. Transformator yang digunakan pada skema di atas adalah 5 Ampere. Untuk daya yang lebih besar, selain harus dilakukan penambahan transistor MOSFET juga harus digunakan transformator dengan kapasitas yang lebih besar (di atas 5 Ampere). 

Read More

Recent Posts

Latest Tweets

Flickr Photostream